Selasa, 25 Desember 2012

Kota- Kota Barat Perancis Part II - Bordeaux "Kota Impian"

Place de Bourge - Bordeaux
Sepanjang perjalanan menuju Bordeaux, dalam bahasa Inggris dan Perancis, Aku dan Sébastian berbagi cerita banyak tentang aktifitas pekerjaan masing-masing, ternyata Sébastian akan pulang ke rumah orang tuannya di kota Perpignan ( arah selatan kota Toulouse) untuk merayakan Natal dan Tahun Baru. Setelah 2 jam perjalanan akhirnya kami tiba di depan La Gare St. Jean-Bordeaux tepat jam 16.00, karena disini pula penumpang lain (pengantiku) akan menjumpai Sébastian, untuk perjalanan Bordeaux-Toulouse.
La Gare St. Jean-Bordeaux
Saat di La Rochelle tadi aku sudah menghubungi Jojo (PPI Bordeaux) untuk memastikan tempat bermalamku disini. Masih ada  2 jam untuk meng « explore » kota Boredeaux sebelum bertemu dengan Jojo jam 18.00.
Place de Bourge
Sesuai arahan Jojo, aku menaiki Tram C, ke arah pusat kota. Sepanjang jalan sudah terlihat keramaian menjelang malam natal di Ibukota Province Aquitaine ini, begitu juga dengan bagunan-bangunan yang  memanjang menghadap kearah sungai La Garonne yang membelah kota Bordeaux. Place de Bourge, menjadi tempat pemberhentianku. Place de Bourge inilah yang menjadi lanscape kota Bordeaux, apalagi tepat disebrangnya terdapat Miroir d’Eau yang memberi efek banyangan photo seakan-akan bangunan ini berada diatas awan.

Miroir d’Eau
Perutku mulai lapar, sarapan pagi di tempat bang Hengky tadi, ternyata sudah habis diolah cacing-cacing dalam perutku… Tadi, saat TRAM melintas di Porte de Bourgogne aku sempat melihat beberapa toko yang buka, kuputuskan untuk kembali menyusuri jalan menuju ke Porte De Bourgogne,  sebelum sampai disana, beberapa shoot photo aku arahkan ke Porte Cailhali yang berada tak jauh dari Bordeaux Monumental. Setelah berbelanja dan menikmati  sepotong ayam panggang + 3 potong sandwich di salah satu toko muslim,  membuat perutku kembali tenang. Tak jauh dari toko itu berdiri megah Porte de Bourgogne yang bentuknya sepintas mirip Arc de Triomphe  di Paris.
Porte Cailhali
Dari jauh terlihat menara menjulang yang aku yakin pasti salah satu Cathedral atau L’Eglise, benar saja tak jauh dari Porte de Bourgogne terdapat L’eglise St. Michel. Uniknya gereja besar ini berada dikawasan muslim kota Bordeaux, bahkan disekitarnya berjejer toko-toko yang menjajakan berbagai makanan dan kebutuhan bagi orang-orang magreb (Maroko, Tunisia, Aljazair, Mesir, dll)
L’eglise St. Michel
Sambil menyusuri Place du Duburg, aku kembali lagi di depan Porte de Bourgogne, dan menyebrangi Place Bir Hakeim, untuk melihat salah satu jembatan legendaris yang dibuat pada saat Napoleon berkuasa, Pont (Jembatan) de Pierre yang membelah Sungai La Garonne (sungai nomor tiga terbesar di Perancis). Pemandangan sepanjang pinggir sungai ini cukup menarik, penuh dengan orang-orang yang berlalu-lalang menghabiskan waktu, baik dengan keluarga maupun dengan kerabat. Akhirnya aku berhenti di depan Esplanade de Quinconces, yang didepannya berdiri dua menara megah.
Pont de Pierre di Siang Hari 
Pont de Pierre di Malam Hari
 
Esplanade de Quinconces
Jam sudah menujukkan pukul 18.00, akhirnya kuputuskan untuk menunggu Jojo di depan Place  du Bourge, sambil menunggu beberapa gambar kuabadikan di depan komplek gedung megah ini. Tak Lama Jojo datang bersama Susy dan Firman (Licence di Université Bordeaux 3). Firman yang sudah setahun lebih tinggal di Bordeaux menjadi Guide kami, apalagi ia tinggal dirumah M.Michel (seorang Guide Perancis)
Suasana pinggir Sunga La Garonne
Rute yang tadi aku sudah lalui, kembali kami lewati lagi, tapi kali ini tujuannya untuk melihat Musée d’Aquitaine, dilanjutkan menyusuri jalan komersial terpanjang di Perancis Rue Ste. Catherine.

Grosse Cloche

Rue Ste. Catherine sangat terkenal, karena sepanjang 2 km jalan ini menjadi pusat perbelanjaan di Bordeaux. Disalah satu ujungnya Place de la Victoire, berdiri megah Porte d’aquitaine, dan tak jauh dari situ juga nampak kampus Université Bordeaux II.
"Narsis" depan kampus orang
Berjalan ke arah ujung yang berlawanan dari Rue Ste. Catherine tak membosankan, karena sepanjang jalan penuh beraneka ragam toko-toko, mulai dari Galeries la Fayette, H & M, Zara, Levis, Gucci hingga boutique-boutique pakaian khas arab. Akhirnya kami sampai diujung Rue Ste. Catherine di depan Grand Theatre disini kami akhiri perjalanan malam ini, kuku kakiku kaku-kaku waktunya istirahat.
Susy, Firman dan Jojo di depan Grand Theatre
Malam ini aku menginap di tempat Firman, yang tinggal di Famille d’accueil, jadi agak luas kamarnya. Saat tiba di rumah kediaman M. Michel (tempatnya Firman) nuansa Asia terasa sekali, karena ternyata sebelum pensiun Michel adalah seorang Guide orang-orang Perancis yang traveling ke Asia, khususnya Asia Tengah, Birma, Thailand, Laos, dll. Menurut Firman, Michel sendiri sudah berulang kali ke Indonesia…..pantas dirumahnya banyak sekali pernak-pernik asia.
 
Suasana "Rumah"-nya Firman
Dengan meminjam komputer Firman, aku  segera mengkonfirmasi Stiti, covoiturage-ku kembali ke La Rochelle, syukur aku mendapatkan kepastian kalau besok ia akan menemuiku jam 12.10 di dekat Arrêt Tram ‘’Laurier’’. Tenang…. apalagi makan malam kali ini menikmati ayam gule, buatan Susy… Mak nyusss.
Rue Ste. Catherine
Depan Hotel de Bordeaux
Pagi menjelang siang, Firman dan Susy mengantarku ke Arrêt Tram ‘’Laurier’’, Kami berhenti di Centre ville untuk sekedar melihat suasana Cathédrale St. Andre, Rue Ste. Catherine dan Monument aux Girondins.

Perjalanan kembali ke La Rochelle, bersama Stiti (seorang mahasiswa doctoral jurusan biomolécule di Université Toulouse) dan 3 orang penumpang lainnya, di mobil Opel Corsa kecil sekali  rasanya. Jam 14.00 kami diturunkan di Commercial Baulieu, dipingiran  kota La Rochelle, namun akses kekota cukup dengan menumpang bus yang berhenti tepat depan Super U Magasin.

Bus berhenti di Place du Verdun. Masih ada sekitar 2 jam sebelum kepulanganku ke Angers, kusempatkan untuk kembali mengelilingi kota tua La Rochelle sekaligus mencari souvenir kecil sebagai kenang-kenangan. Jam 16.10 Aku bertemu dengan M. Martine yang akan membawaku kembali ke Angers.

 

Merci Mes amis a Bordeaux

 

 

2 komentar:

  1. Saya mendapat tugas (seperti) jalan-jalan ke Perancis, tepatnya di kota Bordeaux. Ijin mengambil info2 yang ada di sini ya :D Merci beaucoup monsieur

    BalasHapus
  2. Blh share info contact person di Bordeaux? Desember ini rencana ke sana utk exchange 5 Bln. Mhn info flat T3 kl ada. Merci beaucoup

    BalasHapus